PT Bank Sumut Mengadakan Workshop dan Rapat Kerja Triwulan II dengan mengambil tema “Akselerasi & Transformasi” yang dilaksanakan di Hotel Niagara Parapat (3/8).
Pada Rapat Kerja Tersebut, Bank Sumut menghadirkan Narasumber Kepala Biro Perekonomian Provinsi Sumatera Utara Naslindo Sirait yang melakukan Sharing Session “Outlook Sumatera Utara dan Peran Bank Sumut sebagai Intermediasi dalam Perekonomian”. Selain itu, Direktur Utama PT Bank Sumut Babay Parid Wazdi juga memberi pemaparan tentang “Agile Transformation a Journey to be the best”. Kegiatan Raker tersebut bertujuan menentukan akselerasi dan Transformasi yang searah dengan manajemen saat ini.